Yuk Berkenalan Dengan PLTA Terbesar Di Indonesia!

Yuk berkenalan dengan PLTA terbesar di indonesia! zonaebt.com
Yuk berkenalan dengan PLTA terbesar di indonesia! zonaebt.com
  • PLTA Cirata adalah PLTA terbesar di Indonesia
  • PLTA Cirata adalah PLTA dengan kapasitas 1008 MW
  • PLTA Cirata adalah jenis PLTA yang menggunakan dam

Pembangkit listrik tenaga air dengan kapasitas terbesar di indonesia adalah PLTA Cirata, PLTA Cirata mulai resmi beroperasi sejak tahun 1988. Pembangkit yang berkapasitas 1008 MW ini terletak pada Kecamagtan Cipendeuy Bandung Barat, Kabupaten Purwakarta dan Kabupaten Cianjur PLTA Cirata terdiri atas 8 unit yang masing – masing unit berkapasitas 126 MW.

BACA JUGA



PLTA Cirata memanfaatkan air dari sungai Citarum kemudian di bendung melalui bendungan. Kemudian air yang telah di bendung tersebut digunakan untuk menggerakkan turbin air, turbin air digunakan untuk menggerakkan generator dan dari generator tersebut menghasilkan tegangan sebesar 16.5 kV kemudian tegangan tersebut dinaikkan oleh transformator menjadi 500 kV dan tegangan tersebut di transmisikan ke sistem interkoneksi Jawa, Madura dan Bali. PLTA Cirata sendiri mampu memproduksi energi listrik rata – rata sebesar 1.428 GWH per tahun .

Yuk berkenalan dengan PLTA terbesar di indonesia! zonaebt.com
Ilutrasi PLTA Dengan Dam, Media Indonesia

BACA JUGA



PLTA Cirata adalah PLTA yang memanfaatkan dam atau waduk untuk menampung air PLTA Cirata memanfaatkan Waduk Cirata untuk menampung air. Waduk Cirata sendiri memiliki lahan genagan sebesar 6200 hektare dan waduk cirata ini sebesar 38 % masuk ke wilayah kabupaten bandung barat, 41 % wilayah cianjur dan 21% masuk ke wilayah kabupaten purwakarta.

Selain sebagai tempat produksi energi listrik, PLTA Cirata pun ramai dikunjungi warga karena bendungan PLTA Cirata menyuguhkan pemandangan yang indah pada setiap sudutnya. Makin tahu Indonesia kaya akan sumber energi terbarukan bersama zonaebt.com

Referensi :

[1] Pembangkit Listrik Tenaga Air Cirata

[2] Kisah Waduk Cirata, PLTA Terbesar se-Asean

[3] Mengenal PLTA Cirata, Penunjang Listrik Jawa Bali Madura

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1 Comment