Teknologi Mobil Hybrid: Bagaimana Cara Kerjanya?

Ilustrasi dari konsep hybrid car. Sumber : freepik.com
  • Keunggulan mobil hybrid dibanding mobil konvensional
  • Cara kerja mobil tipe Full Hybrid, Standard Hybrid, dan Plug-In Hybrid
  • Peranan mesin bensin dan motor listrik dalam Mobil Hybrid

Transisi energi konvensional menuju energi terbarukan telah mengubah banyak hal dalam keseharian kita. Tak terkecuali pada bidang otomotif, khususnya pembuatan mobil hybrid yang turut serta menggunakan energi listrik dalam penggerak rodanya. Mobil jenis ini mulai berkembang di kalangan masyarakat luas terutama, sebab dianggap lebih ramah lingkungan serta dapat menghemat penggunaan bahan bakar. Namun, apa sebenarnya mobil hybrid itu? Bagaimana cara kerja mobil jenis ini?

Sekilas Tentang Mobil Hybrid

Secara umum, mobil hybrid diartikan sebagai kendaraan yang beroperasi dengan menggunakan dua sumber energi. Pada mobil konvensional yang biasa kita lihat sehari-hari, pengoperasiannya masih menggunakan satu sumber energi saja, seperti mesin bensin atau diesel. Namun, mobil hybrid ini menggunakan dua sumber energi sekaligus, seperti mesin bensin, diesel, maupun motor listrik sekaligus. Cara kerja mobil hybrid ini dianggap lebih efisien dan efektif melalui pengoptimalan penggunaan bahan bakar, sehingga dapat mengurangi emisi gas buang yang seringkali menjadi permasalahan global akhir-akhir ini.

Perkembangan Mobil Hybrid di Indonesia juga sudah semakin pesat. Kemajuan teknologi dan ilmu pengetahuan membuat inovasi mobil hybrid semakin canggih dan mudah dioperasikan, sehingga performa yang dihasilkan menjadi lebih baik. Adapun beberapa pabrik yang sudah menjual produk Mobil Hybrid di Indonesia, yaitu Toyota, Honda, Wuling, Hyundai, Mitsubishi, BMW, Lexus, dan Mercedes-Benz. Walaupun semua mobil hybrid terlihat sama, tapi ternyata masih ada beberapa perbedaan dari cara kerja Hybrid itu sendiri. Perbedaan ini terletak pada bagaimana cara mobil menggerakkan kendaraannya dan bagaimana energi itu disimpan dan disalurkan.

Baca Juga



Cara Kerja Tipe Full Hybrid

Contoh mobil full hybrid yaitu Toyota Prius Hybrid 2023. Sumber: moladin.com

Cara kerja mobil hybrid yaitu menggerakkan roda mobil dengan tetap menggunakan mesin bensin atau diesel sebagai sumber energi utamanya. Kemudian motor listrik digunakan untuk menambah tenaga mesin bensin di beberapa keadaan tertentu. Hal ini dapat membuat penggunaan bahan bakar lebih efisien.

Saat mobil berada dalam kecepatan yang rendah, maka motor listrik yang akan menjadi sumber energi utama pada mobil. Kondisi seperti ini biasanya kita dapatkan saat berada di wilayah perkotaan yang padat lalu lintas. Jadi, penggunaan bahan bakar mobil hybrid akan sangat efisien jika berada dalam kondisi seperti ini

Saat mobil sedang melaju dengan kecepatan normal, maka motor listrik dan mesin bensin akan sama-sama bekerja untuk menyuplai energi. Tentunya ini akan membuat tarikan mobil lebih halus dan bertenaga karena ada bantuan dari motor listrik.

Baterai motor listrik dari tipe mobil full hybrid ini bisa terisi kembali melalui dua cara. Pertama, baterai bisa kembali terisi melalui konversi energi kinetik dan pengisian mesin bensin. Saat mobil melakukan pengereman atau melambat, maka gaya kinetik yang bekerja akan dikonversi menjadi listrik melalui generator, sehingga bisa mengisi baterai yang nantinya akan digunakan kembali dalam memutar motor listrik. Kedua, jika mesin bensin kelebihan tenaga dalam menyuplai penggerak roda, maka kelebihan tenaga tersebut akan dikonversi menjadi listrik untuk mengisi baterai.

Mobil dengan tipe full hybrid biasanya tidak memiliki opsi untuk pengisian baterai manual, kebab baterai motor listriknya terisi otomatis melalui regenerasi energi saat mobil digunakan. Salah satu contoh mobil yang menggunakan sistem full hybrid adalah Toyota Prius.

Cara Kerja Tipe Standard Hybrid

Contoh mobil standard hybrid yaitu Honda Insight 2019. Sumber: caranddriver.com

Tak jauh berbeda dengan mobil full hybrid, tipe standard hybrid ini juga memakai mesin bensin dan motor listrik secara bersamaan. Bedanya, tipe standard hybrid ini menggunakan mesin bensin untuk memutar generator, guna menghasilkan energi listrik yang kemudian dipxakai untuk menggerakan motor listrik sekaligus mengisi daya pada baterai. Mesin bensin pada tipe ini tidak digunakan langsung untuk memutar penggerak roda, melainkan hanya untuk menghasilkan energi listrik, berbeda dengan tipe full hybrid yang menggunakan mesin bensin untuk memutar penggerak roda.

Saat mobil berada dalam kecepatan rendah, maka mobil akan ditenagai oleh motor listrik. Selama isi baterai masih ada, maka mesin bensin tidak akan menyala. Kecuali jika baterai dalam keadaan rendah, maka mesin bensin akan menyala untuk mengisi baterai.

Pada kecepatan normal, mesin bensin akan berperan besar, yaitu menyuplai energi ke motor listrik dan mengisi daya baterai. Dalam kondisi pengereman atau ketika mobil melambat, maka akan kembali di ambil alih oleh motor listrik. Selain itu, energi kinetik yang dihasilkan dari proses pengereman juga akan dikonversi menjadi listrik melalui generator untuk mengisi baterai. Saat mobil berhenti sementara, maka segala kebutuhan kelistrikan mobil akan diambil melalui baterai. Contoh mobil yang menggunakan sistem standard hybrid ini adalah Honda Insight.

Cara Kerja Tipe Plug-in Hybrid

Contoh mobil plug-in hybrid yaitu Mitsubishi Outlander PHEV. Sumber: mitsubishi-motors.co.id

Cara kerja tipe ini sebenarnya mirip dengan tipe full hybrid. Bedanya, tipe ini memiliki kapasitas baterai yang sangat besar, sehingga daya jelajah tipe ini juga lebih jauh dibandingkan sengan tipe lainnya. Penggunaan bahan bakar bensin juga akan sangat hemat karena mesin bensin akan jarang beroperasi. Mesin bensin hanya akan bekerja dalam keadaan darurat ketika baterai kehabisan daya.

Memiliki kapasitas baterai yang besar, membuat mobil tipe ini data dipasangi colokan listrik untuk pengisian daya manual. Baterai tipe plug-in Hybrid ini bisa diisi melalui colokan rumah, maupun langsung ke SPKLU (Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum). Itulah mengapa mobil hybrid tipe ini di beri nama plug-in. Salah satu contoh mobil dengan tipe plug-in hybrid ini adalah Mitsubishi Outlander PHEV.

Baca Juga



Penutup

Mobil hybrid dikenal memiliki efisiensi dan efektivitas penggunaan bahan bakar serta ramah terhadap lingkungan. Selain itu, mobil ini juga memiliki suara mesin yang lebih halus, namun tetap bertenaga saat dalam kecepatan tinggi, maupun saat sedang berakselerasi. Pembagian tipe mobil hybrid ini tentunya memiliki kelebihannya masing-masing. Tipe full hybrid cenderung lebih efisien dalam menghemat bahan bakar dibanding standard hybrid, namun standard hybrid memiliki harga yang lebih murah karena tidak memerlukan teknologi yang kompleks seperti tipe full hybrid. Tipe apapun, semua mobil hybrid tentunya tetap menghemat bahan bakar serta ramah lingkungan.

#zonaebt #energiterbarukan #sobatebtheroes

Editor: Himatul Azqiya

Referensi:

[1] Seperti Apa Cara Kerja Mobil Hybrid Berdasarkan Jenisnya?

[2] Cara Kerja Teknologi Mobil Hybrid dan Jenis-Jenisnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *