Mengenal Pertamina Power Indonesia, Fokus di Bidang NRE

  • Pertamina Power Indonesia bergerak dibidang Energi Baru Terbarukan
  • Pertamina Power Indonesia dan Peran Pertamina NRE
  • Upaya Pertamina Power Indonesia dan Target Indonesia Mengurangi Emisi Gas Rumah Kaca

Sobat EBT Heroes pasti sudah sangat mengenal jika terdengar kata Pertamina, karena pasti yang terbesit dibenak kalian bisa saja pom bensin, perusahaan pertambangan, BUMN, pemerintah, dan baju pegawai berwarna mera-biru yang menjadi ciri khasnya. Semua yang disebutkan diatas bisa saja memang identik dengan Pertamina. Namun tahukah sobat EBT Heroes anak usaha pertama yaitu Pertamina Power Indonesia.

Pertamina Power Indonesia tetap bagian dari PT Pertamina, hanya saja PPI ini berfokus kepada bidang usaha NRE atau New Renewable  Energy.

Jadi PPI ini ditugaskan untuk bertanggung jawab mengelola, mengoperasikan, atau pelaksana kegiatan yang didalamnya bertujuan untuk mengeksplorasi sekaligus produksi energi baru terbarukan (EBT) di Indonesia.

Informasi di atas masih secuil pengetahuan yang kalian dapatkan mengenai PPI. Jika ingin mengetahui lebih jauh, sobat EBT Heroes dapat membaca artikel ini sampai habis.

Baca Juga



Sejarah Pertamina Power Indonesia

PT Pertamina sebagai perusahaan BUMN memiliki banyak anak usaha yang berada dibawah naungannya, seperti PT Pertamina Power Indonesia  (PPI), jika menilik sejarahnya PPI ini berdiri pada tanggal 26  Oktober 2016.

Sejak awalnya berdirinya PPI ini memang menjadi strategic holding company yang akan berfokus kepada mengelola, mengatur, dan memproduksi energi baru terbarukan di Indonesia.

Hingga dalam berjalannya waktu, berkembang pula perusahaan cabang Pertamina ini, sampai tahun ke-2 nya memiliki 2 perusahaan baru yang berada dibawah naungan PPI, yaitu PT Jawa Satu Power (JSP) dan PT Jawa Satu Regas (JSR), kemudian masih banyak proyek lainnya yang sedang dikerjakan.

Sumber Pembangkit Listrik PPI

Perlu diketahui menurut rincian yang dimuat dalam laman resmi, PPI mempunyai dua sumber energi baru terbarukan, yaitu ada Pembangkit Listrik Tenaga Surya dan Pembangkit Listrik Tenaga Biogas.

Lalu dibawah naungan PPI ada sekitar 4 PLTS yang sudah berdiri sampai saat ini, di antaranya adalah:

  1. PLTS Badak, Bontang, Provinsi Kalimantan Timur
  2. PLTS PTPR
  3. PLTS Cilacap, Cilacap Provinsi Jawa Tengah
  4. PLTS Sei Mangkei, Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumatera Utara

Kemudian, dibawah operasi PPI juga terdapat 3 PLTBG, diantaranya adalah

  1. PLTBG Sei Mangkei
  2. PLTBG Pagar Merbau, Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara
  3. PLTBG Kwala Sawit, Langkat, Provinsi Sumatera Utara

Pertamina NRE

Jika kita membahas PPI, maka kurang lengkap rasanya kalau tidak membahas anak usaha PT Pertamina satunya lagi, yaitu Pertamina New Renewable Energy (NRE). Pertamina Power Indonesia maupun Pertamina NRE, keduanya sama-sama anak usaha yang bergerak di bidang Energi Baru Terbarukan (EBT), hanya saja memiliki sedikit perbedaan mendasar.

Misalnya Pertamina Power Indonesia (PPI) mereka lebih berfokus kepada mengelola, mengatur, dan melaksanakan kegiatan dengan memanfaatkan pembangkit listrik energi terbarukan yang dimiliki PT Pertamina, seperti PLT yang sudah disebutkan diatas.

Disisi lain, Pertamina RNE mengarah kepada pengembangan dan investasi untuk peningkatan sumber daya energi baru terbarukan di Indonesia.

Strategi ESG PPI

Pertamina Power Indonesia tidak hanya menjadi perusahaan penyedia energi baru terbarukan dan membantu pemulihan lingkungan saja, tetapi juga bertekad untuk menjadi perusahaan hijau terbesar di Indonesia nantinya.

Untuk mencapai keberhasilan tersebut, PPI telah merancang strategi ESG yang sesuai dengan visi-misi perseroan, dan diharapkan mampu mencapainya nanti.

Environmental, Social, Governance (ESG) sendiri simbol dari tiga pembangunan berkelanjutan yang ingin diwujudkan oleh PPI.

Baca Juga



E = Perusahaan Ramah Lingkungan, Perusahaan tersebut bertanggung jawab dalam menyediakan dan mempromosikan akses serta pengembangan energi baru dan terbarukan untuk mendukung agenda transisi iklim nasional. Mereka juga bertujuan untuk mengatasi perubahan iklim dan memberikan contoh melalui sistem manajemen lingkungan yang terintegrasi dengan kegiatan mereka.

S = Perusahaan Tanggung Jawab Sosial, Perusahaan harus mempunyai suatu standar yang dapat digunakan dalam mengimplementasikan kesehatan dan keselamatan, serta dalam upaya operasionalnya selalu melibatkan masyarakat, hingga nantinya akan ada kemajuan sosial baik dari segi ekonomi, pengetahuan, keterampilan, dan lain sebagainya yang berguna, sesuai prinsip Hak Asasi Manusia.

G  = Tata Kelola Perusahaan Yang Baik, Dalam setiap tindakan perusahaan harus selalu memastikan peraturan dan hukum yang berlaku.

Supaya strategi ESG ini dapat dijalankan dengan baik, Pertamina Power Indonesia menjalankan beberapa tindakan yang selaras, seperti

1.     Mempromosikan energi baru terbarukan, sehingga membuat lebih banyak masyarakat yang dapat beralih ke pengguna energi baru terbarukan.

2.     Melindungi dan melestarikan lingkungan, Pertamina berupaya agar setiap usaha yang berjalan tidak merusak keasrian daerah tempat bekerja.

Pengurangan Emisi

Pertamina Power Indonesia dan NRE sebagai anak usaha dari PT Pertamina Indonesia, tentu saja memiliki tujuan untuk mengurangi emisi gas rumah kaca di Indonesia sendiri maupun untuk seluruh dunia. Target Indonesia hingga tahun 2025 kedepan, berencana untuk mengurangi emisi dari hasil pemanfaatan energi baru terbarukan sebesar 23%, sesuai dengan upaya Pertamina grup untuk mengurangi jejak emisi sebanyak 25 juta ton CO2 di tahun 2030.

Akhirnya sudah sampai dipenghujung artikel yang membahas mengenai anak usaha PT Pertamina Indonesia bidang energi baru terbarukan. Meskipun terbilang sebagai gebrakan baru sejarah umat manusia dalam upayanya melawan kerusakan lingkungan dan pemanasan global, ternyata Indonesia tidak pernah ketinggalan perahu untuk turut berkontribusi bagi kesehatan dan penghijauan dunia.

Sobat EBT Heroes harus bangga dengan usaha yang dilakukan Indonesia dan Pertamina, tetapi juga mesti terus mendukung dan mengawasi kemajuan serta pengembangan inovasi yang akan dilakukan kedepannya, supaya Pertamina semakin berjalan dengan tepat sesuai target yang telah ditetapkan.

#zonaebt #sebarterbarukan #ebtheroes

Editor: Annisa Nur Fissilmi Kaffah

Referensi:

[1] PERTAMINA: New & Renewable Energy, A Journey to Sustainability

[2] Power & NRE Subholding

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

261 Comment

  1. If you like to watch naked women live, cam to chat online might not be the right thing for you. But if you’re not sure, you might want to try live cam 2 cam chat for free. Otherwise, just enjoy watching.