Panel Surya Saat Ini Semakin Diminati Masyarakat

  • Panel surya merupakan kumpulan sel surya yang ditata sedemikian rupa agar lebih efektif dalam menyerap sinar matahari
  • Belakangan ini panel surya banyak digunakan di perkantoran. Terlihat dari banyaknya gedung di Ibu Kota yang telah memiliki panel surya pada bagian atap bangunan atau dikenal dengan istilah Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS)
  • Penggunaan tenaga surya sebagai pembangkit listrik tentunya sangat aman dan lebih menghemat biaya, karena hanya menggunakan energi matahari saja sehingga biaya bisa diminimalkan.

Panel surya merupakan kumpulan sel surya yang ditata sedemikian rupa agar lebih efektif dalam menyerap sinar matahari. Sedangkan yang bertugas menyerap sinar matahari yaitu sel surya. Sel surya terdiri dari berbagai komponen photovoltaic atau komponen yang dapat mengubah cahaya menjadi listrik. 

Saat ini banyak orang lebih memilih menggunakan tenaga surya karena dapat memberikan banyak manfaat. Penggunaan panel surya lebih ramah lingkungan dibandingkan dengan tenaga listrik yang masih menggunakan bahan bakar minyak atau batubara. Penggunaan bahan bakar minyak dan batubara Akan berdampak buruk bagi lingkungan lantaran dapat menyebabkan polusi udara.

Selain itu tenaga surya tidak akan pernah habis, jadi dapat digunakan kapan saja dan dalam jangka waktu yang panjang. Jika menggunakan batu bara atau bahan bakar minyak jika digunakan terus menerus akan habis. 

Belakangan ini panel surya banyak digunakan di perkantoran. Terlihat dari banyaknya gedung di Ibu Kota yang telah memiliki panel surya pada bagian atap bangunan atau dikenal dengan istilah Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS). Banyak faktor yang membuat instansi pemerintah maupun swasta menggunakan panel surya. Alasan utama penggunaan panel surya yaitu untuk menghemat penggunaan listrik.

Baca Juga:



Penggunaan tenaga surya sebagai pembangkit listrik tentunya sangat aman dan lebih menghemat biaya, karena hanya menggunakan energi matahari saja sehingga biaya bisa diminimalkan. berbeda jika kita menggunakan listrik PLN maka setiap bulannya harus membayar tagihan listrik yang nominalnya cenderung besar. Hal tersebut tidak akan terjadi ketika anda menggunakan panel surya, karena tenaga ini tersedia secara gratis.

Penggunaan PLTS naik secara signifikan dan ini menjadi tanda bahwa Indonesia mampu melakukan bauran energi 23 persen di tahun 2025. Pelanggan PLTS atap di Indonesia saat ini sudah mencapai 4.262 pelanggan. Angka ini merupakan capaian yang sangat tinggi dibanding pertama kali Gerakan Nasional Sejuta Surya Atap dicetuskan pada tahun 2018 yang baru mencapai 609 pelanggan.

Hadirnya panel surya ini diharapkan dapat menggerakkan ekonomi masyarakat. Harapannya masyarakat memiliki tabungan dari penggunaan listrik yang dihemat. Dengan demikian dana tersebut dapat dimanfaatkan keperluan lain yang membuat ekonomi kian bergerak.

Panel Surya Memiliki Banyak Keuntungan 

  • Multifungsi

Kentungan pertama yaitu panel surya bersifat multifungsi. Dalam artian, panel surya tidak hanya dijadikan sebagai penghasil tenaga listrik saja, namun panel surya juga bisa dijadikan sebagai penghasil panas atau yang biasa disebut sebagai solar thermal. 

  • Minim Biaya Pemeliharaan

Perawatan panel surya tidak susah dan tidak berlebihan. Cara perawatannya sangat mudah, hanya cukup membersihkannya secara berkala setiap bulan dengan cara membersihkan permukaan panel surya dengan pembersih khusus panel surya dan pastikan tidak ada debu menempel. 

Baca Juga:



  • Tagihan Listrik Jadi Lebih Hemat

Keuntungan menggunakan panel surya selanjutnya yang paling terasa adalah dapat menghemat tagihan listrik.  Dengan panel surya, tidak perlu lagi khawatir dengan biaya listrik yang kian membengkak setiap akhir bulan. Hal itu karena panel surya bisa menghasilkan energi sendiri dengan mengubah cahaya matahari kemudian dikonversikan menjadi energi listrik. 

  • Cocok untuk Segala Iklim

Panel surya sangat cocok untuk segala iklim. Di negara tropis seperti Indonesia pun energi dari sinar matahari tetap bisa didapatkan secara maksimal.

  • Lebih Ramah Lingkungan

Dengan menggunakan panel surya, secara tidak langsung akan berkontribusi positif terhadap lingkungan. Pasalnya, panel surya merupakan teknologi yang ramah lingkungan. Maka dari itu penggunaan panel surya bisa menjadi langkah yang tepat untuk menyelamatkan bumi.

Referensi:

[1] Ini Bukti Panel Surya Makin Diminati

[2] Apa Saja Keuntungan Menggunakan Panel Surya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *