Nikel, Bahan Baku Kendaraan Listrik dengan Sejuta Manfaat

Nikel. Sumber: ilmutambang.com
  • Nikel menjadi salah satu bahan untuk pembuatan baterai kendaraan listrik yang memiliki banyak kelebihan.
  • Indonesia menjadi negara terbesar yang menghasilkan nikel di dunia.
  • Beberapa kendaraan listrik telah memakai nikel sebagai bahan baku.
  • Nikel memiliki kelebihan dan kekurangan yang menjadi salah satu halangan bagi Indonesia untuk memproduksi kendaraan listrik sendiri dalam negeri.
  • Topik nikel ini memiliki banyak argumentasi dari berbagai pihak, beberapa ada yang pro akan nikel dan beberapa lainnya non-nikel.

Sobat EBT Heroes, taukah kamu jika nikel merupakan sumber alam yang sangat melimpah di Indonesia? Bahkan produksi Nikel di Indonesia menjadi yang terbesar di dunia. Ternyata, nikel memiliki banyak manfaat, khususnya di bidang kendaraan listrik. Nikel menjadi bahan utama pembuatan baterai untuk kendaraan – kendaaan listrik. Hal ini sangat penting untuk kita pelajari lagi nih Sobat EBT Heroes, sebenarnya nikel itu apa dan kenapa bisa digunakan sebgai bahan baku pembuatan baterai?

Baca Juga



Mengenal Nikel

Bahan Nikel. Sumber : bisnis.co

Nikel sendiri merupakan logam yang serbaguna yang dapat digunakan dalam berbagai industri termasuk otomotif, konstruksi, dan energi. Bahan nikel ini merupakan sumber daya alam yang sangat berharga karena dapat digunakan untuk menjadi energi seperti baterai pada kendaraan listrik. Bahan ini juga menguntungkan dalam sisi investasi.

Dengan meningkatnya permintaan akan nikel, diharapkan harga nikel akan terus meningkat di masa yang akan datang. Selain itu, nikel menjadi salah satu alternatif bagi kendaraan listrik untuk menjadi bahan baterai yang memiliki banyak keuntungan dibandingkan dengan sumber daya yang lain.

Nikel memiliki sifat feromagnetik yang berarti ia dapat menjadi seperti magnet saat di suhu kamar. Selain itu, nikel juga memiliki sifat tahan panas sehingga akan menjadi ideal jika digunakana untuk alat yang harus tahan akan panas.

Manfaat Nikel

Manfaat nikel sendiri sangat beragam sehingga membuatnya menjadi SDA yang berharga, berikut manfaat dari nikel :

  1. Sebagai bahan utama pembuatan alat medis, peralatan dapur dan konstruksi dikarenakan sifatnya yang tahan akan karat
  2. Sebagai bahan pembuatan baterai untuk kendaraan listrik. Dengan meningkatnya permintaan akan kendaraan listrik, diharapkan permintaan nikel juga menjadi populer di kalangan para perusahaan otomotif.

Meninjau dari keberagaman manfaat dari logam nikel, maka akan lebih bagus jika baterai kendaraan listrik di Indonesia memaka bahan dari nikel agar Indonesia dapat memproduksi sendiri hasil terbesar sumber daya alam Indonesia tanpa perlu mengekspor keluar negeri.

Kelebihan dan Kekurangan Nikel

Logam nikel merupakan sumber daya alam yang berharga, jika berharga tentu logam nikel sendiri memiliki kelebihan hingga menjadi daya saing yang tinggi bagi negara lain. Di lain sisi, tidak hanya kelebihan tetapi logam nikel sendiri pasti memiliki kekurangan yang membuat beberapa perusahaan otomotif ada yang memilih menjadi anti nikel.

Beberapa kelebihan dari bahan nikel yakni :

  • Ketahanan korosi

Kelebihan dari nikel adalah tahan terhadap korosi. Korosi adalah kerusakan atau kehancuran material akibat adanya reaksi kimia di sekitar lingkungannya. Maka dari itu, kelebihan nikel ini menjadi ideal untuk digunakan dalam lingkungan yang keras atau korosif.  

  • Kekuatan

Nikel merupakan logam yang sangat kuat, maka nikel menjadi ideal untuk alat yang membutuhkan kekuatan dan daya tahan yang tinggi.

  • Dapat daur ulang

Nikel merupakan logam yang dapat di daur ulang yang artinya nikel dapat digunakan kembali tanpa adanya perubahan dalam segi kualitas. Setelah melihat kelebihan dari nikel, Sobat EBT Heroes dapat menyimpulkan ya kenapa nikel menjadi bahan utama untuk membuat baterai kendaraan listrik.

Sekarang mari kita lihat kekurangan dari nikel sendiri, yaitu :

  • Biaya

Ditinjau dari biaya, nikel memiliki harga yang cukup tinggi sehingga akan berpengaruh juga pada harga dari kendaraan listrik yang akan dibuat. Jika kendaraan listrik memiliki harga yang tinggi, maka penjualan pun akan menjadi susah dan berakibatkan tidak lakunya kendaraan listrik tersebut. Masyarakat akan memilih untuk tetap membeli kendaraan berbahan bakar bensin dibandingkan dengan kendaraan listrik tanpa melihat efek yang akan ditimbulkan untuk udara di Indonesia.

  • Ketersediaan

Jika melihat dari segi kelimpahannya, dapat dilihat bahwa Indonesia menjadi produksi nikel terbesar di dunia. Tetapi, tidak menutup kemungkinan jika nikel akan habis juga jikalau di ambil terus menerus untuk kepentingan pembuatan baterai. Ini menjadi fokus utama bagi para pemerintah agar dapat menyeimbangkan antara keperluan dengan kelestarian. Ini merupakan hal yang cukup rumit untuk mempertahankan keseimbangan sumber daya alam.

Wah, membingungkan, ya, Sobat EBT Heroes. Pasti menjadi suatu kendala bagi pemerintah untuk mengambil keputusan terkait masalah ini. Tetapi yang pasti, kita semua tau bahwa nikel akan menjadi sebuah energi yang sangat baik dan tahan lama dengan performa yang tinggi untuk dijadikan sebagai baterai kendaraan listrik dibandingkan dengan bahan yang lain. Selain itu, akan lebih baik Indonesia menjadi negara maju dengan cara memproduksi nikel di dalam negeri.

Dengan kendaraan listrik ini berbahan nikel ini memberikan harapan terjadi pengurangan emisi yang menimbulkan polusi bagi Indonesia khususnya ibukota negara.

Baca Juga



Indonesia Mengembangkan Baterai Nikel atau Bahan lain?

Kendaraan listrik Indonesia. Sumber : swa.co.id

Jika kita berbicara tentang nikel pada hari ini mungkin akan membuka memori kembali terkait pernyataan salah satu cawapres yang membicarakan terkait kasus nikel ini. Menurutnya, Indonesia harus mengembangkan kendaraan listrik berbahan bakar nikel dikarenakan Indonesia menjadi negara terbesar yang menghasilkan nikel tersebut. Selain itu, Indonesia juga ingin membatasi ekspor bahan nikel keluar negeri dan melakukan hilirisasi terhadap nikel tetapi juga akan tetap memikirkan solusi agar keseimbangan tetap terjaga.

Menurut paslon lain, mereka lebih memilih untuk non-nikel karena mengkhawatirkan persediaan dan ketidakseimbangan nikel di Indonesia. Namun, menurut Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut mengungkapkan jika Indonesia berencana untuk mengekspor baterai lithium EV untuk bekerja sama dengan CATL karena Indonesia menjadi nomor 2-3 penyumbang lithium baterai. Dengan rencana ekspor ini, Indonesia mendapatkan investor dari negara-negara lain dalam hal melanjutkan transisi ke ekonomi hijau.

Wah, banyak sekali pendapat-pendapat terkait bahan nikel ini, ya, Sobat EBT Heroes. Menurutmu sebaiknya bagaimana Indonesia menanggapi bahan nikel ini, ya?

#ZonaEBT #SebarTerbarukan #EBTHeroes

Editor: Devi Oktaviana

Referensi :

[1] Sebentar Lagi, RI Bisa Sulap Nikel Jadi Baterai Mobil Listrik

[2] Ternyata Ini Keunggulan Utama Baterai Mobil Listrik Pakai Nikel Dibandingkan LFP

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

4 Comment

  1. Simply wish to say your article is as amazing. The clearness in your post is just nice and i could assume you’re an expert on this subject. Well with your permission let me to grab your feed to keep updated with forthcoming post. Thanks a million and please carry on the gratifying work.

  2. I came across this wonderful site a couple days back, they produce splendid content for readers. The site owner knows how to provide value to fans. I’m pleased and hope they continue creating excellent material.

  3. Закажите SEO продвижение сайта https://seo116.ru/ в Яндекс и Google под ключ в Москве и по всей России от экспертов. Увеличение трафика, рост клиентов, онлайн поддержка. Комплексное продвижение сайтов с гарантией!