Mengenal Hidrologi: Meningkatkan Pemahaman Tentang Siklus Air

Mengenal Hidrologi: Meningkatkan Pemahaman Tentang Siklus Air zonaebt.com
  • Proses hidrologi beserta jenis-jenis siklus air. 
  • Analisa data hidrologi menggunakan SIG di Sulawesi Selatan.
  • Manfaat siklus hidrologi dalam kehidupan.

Hidrologi merupakan siklus air dari proses penguapan di permukaan bumi hingga menjadi air yang menguap. Hidrologi merupakan ilmu yang mempelajari pergerakan dan kualitas air bumi menurut ilmu geografi. Jika disimpulkan, hidrologi merupakan ilmu tentang siklus air beserta prosesnya. Dalam ilmu hidrologi, dipelajari beberapa istilah, seperti air yang terletak di udara dan berwujud gas disebut hidrometeorologi, aliran permukaan disebut potamologi, dan aliran air yang tenang seperti sungai atau waduk disebut limnologi. 

Ada beberapa lingkup yang termasuk dalam hidrologi, seperti air tanah, infiltrasi, kelembaban tanah, dan kualitas air. Air tanah berada di bawah permukaan bumi yang dipompa untuk digunakan sebagai air minum. Hidrologi air tanah mengukur aliran air di tanah, sedangkan infiltrasi adalah proses penyerapan air dalam tanah. Hidrologi meliputi tahapan evaporasi, kondensasi uap air, presipitasi, dan penyerapan air di dalam tanah. 

Di Sulawesi Selatan, telah dihadirkan sistem untuk menganalisa cuaca menggunakan sistem informasi geografi. Hal ini tentunya berkaitan dengan siklus hidrologi. Proses dari siklus hidrologi bekerja secara alamiah dengan sumber daya alam seperti permukaan laut dan sungai. Adanya sistem tersebut dapat membantu manusia dalam menganalisa pola cuaca. 

Selain itu, siklus hidrologi juga sangat berdampak dalam kehidupan. Ada banyak manfaat siklus hidrologi, salah satunya dapat menjaga ketersediaan air. Saat ini banyak penduduk yang mengalami kekurangan air akibat musim kemarau yang berkepanjangan. Hal ini berdampak pada listrik yang bersumber dari PLTA. Beberapa wilayah mengalami kekurangan air dan pemadaman listrik yang bergilir. Dari fenomena ini diharapkan bahwa penduduk bisa segera menemukan solusi atas masalah tersebut. 

Baca Juga



Proses Hidrologi Beserta Jenis-Jenis Siklus Air 

Hidrologi mengalami beberapa proses dan prosesnya bergantung pada jenis siklus air. Beberapa jenis siklus air dan proses hidrologi adalah evaporasi, transpirasi, evapotranspirasi, sublimasi, kondensasi dan presipitasi.

  • Evaporasi

Evaporasi merupakan proses penguapan di permukaan air yang terjadi pada sungai, air laut, dan danau. Penguapan ini terjadi karena adanya sinar matahari yang terpapar ke permukaan air.

  • Transpirasi

Transpirasi merupakan penguapan air yang terjadi pada tubuh makhluk hidup, seperti tumbuhan dan hewan. Proses penguapan transpirasi juga sama dengan proses evaporasi, yang membedakan hanya pada sumber penguapan.

  • Evapotranspirasi

Proses ini merupakan gabungan dari evaporasi dan transpirasi. Proses hidrologi pada tahap ini bersangkutan dengan jumlah air.

  • Sublimasi

Proses sublimasi terjadi pada molekul cair yang berubah menjadi gas menuju atmosfer. Proses hidrologi ini terjadi pada penguapan es di kutub.

  • Kondensasi

Proses kondensasi menjadi salah satu proses hidrologi. Kondensasi merupakan proses uap air yang berubah menjadi es.

  • Presipitasi

Presipitasi adalah proses hidrologi yang terakhir. Presipitasi merupakan partikel es yang berada di awan dan mencair karena terjadinya suhu yang meningkat. 

Analisa Data Hidrologi Menggunakan SIG di Sulawesi Selatan

Mengenal Hidrologi: Meningkatkan Pemahaman Tentang Siklus Air zonaebt.com
Ilustrasi Pantai. Sumber: unsplash.com

Perubahan cuaca dari musim hujan ke musim kemarau rupanya memerlukan alat atau sistem untuk menganalisa perubahan iklimnya. Saat ini, di negara Indonesia telah terjadi musim kemarau yang berkepanjangan, bahkan suhu cuacanya meningkat hingga 37 derajat. Di Sulawesi Selatan, telah didirikan stasiun iklim dan curah hujan untuk menganalisa perubahan iklim. Stasiun tersebut didirikan oleh beberapa instansi, salah satunya badan meteorologi. Instansi tersebut akan menyajikan data meteorologi dan data hujan dari hasil stasiun iklim yang tersebar di beberapa wilayah di Sulawesi Selatan. 

Baca Juga



Sistem informasi geografis atau disebut SIG merupakan komputer yang digunakan untuk menganalisa permukaan geografi bumi. SIG terbagi menjadi beberapa sistem seperti data input, data output, data management, serta data manipulation and analysis. Data input bertugas untuk mengumpulkan dan mempersiapkan data dan perlengkapan dari berbagai sistem, sistem ini juga bertugas untuk konversi data-data asli untuk format data SIG. Data output bertugas untuk menampilkan seluruh data dalam bentuk softcopy atau hardcopy, seperti tabel, grafik, dan peta. Data management bertugas untuk menyatukan data ke dalam basis data agar mudah dilakukan update dan edit. Data manipulation and analysis bertugas untuk menentukan informasi yang dapat dihasilkan pada sistem informasi geografi. 

Manfaat Siklus Hidrologi dalam Kehidupan 

Mengenal Hidrologi: Meningkatkan Pemahaman Tentang Siklus Air zonaebt.com

Ilustrasi kanal. Sumber: unsplash.com

Siklus hidrologi merupakan perjalanan suatu air, baik di bawah, atas, atau dalam permukaan bumi. Rupanya, siklus hidrologi memiliki manfaat bagi kehidupan. Pertama, siklus hidrologi dapat memindahkan mineral dan nutrisi. Siklus ini dapat memindahkan berbagai mineral dan nutrisi pada litosfer, atmosfer, dan hidrosfer. Kedua, dapat menjaga ketersediaan air. Dengan adanya siklus hidrologi, rupanya dapat menjaga ketersediaan air di bumi. Siklus hidrologi bisa mendaur ulang air secara alami, dengan begitu air bersih masih tetap tersedia. Ketiga, siklus hidrologi dapat mendistribusikan air dari aliran sungai, hujan, dan mata air. Keempat, siklus hidrologi juga dapat mengatur cuaca dan iklim. Iklim bergantung pada penguapan siklus hidrologi dan dapat mengatur pola cuaca serta iklim. Jika dilihat dari manfaat tersebut, rupanya siklus hidrologi memiliki banyak dampak pada kehidupan manusia. 

#zonaebt #serbaterbarukan #ebtheroes

Editor: Rewinur Alifianda Hera Umarul

Referensi:

[1] Mengenal Apa Itu Hidrologi, Proses, dan 3 Jenis Siklusnya

[2] 5 Manfaat Siklus Hidrologi bagi Kehidupan

[3] Definisi Hidrologi

[4] Penyajian Data Hidrologi Tersebar di Sulawesi Selatan dengan Menggunakan Sistem Informasi Geografis (SIG)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *