Bahan Bakar Alternatif Pengganti Fosil

Ilustrasi Bahan Bakar Ramah Lingkungan. Sumber: https://blog.veolianorthamerica.com/
  • Dengan semakin bertambahnya jumlah kendaraan yang melonjak, permintaan akan bahan bakar bensin juga terus meningkat, bahkan bisa habis apabila digunakan secara berkelanjutan.
  • Bahan bakar alternatif akan menjadi pilihan yang lebih menguntungkan jika juga bersifat ramah lingkungan.
  • Energi alternatif bahan bakar kendaraan pengganti bensin bisa menjadi andalan di masa depan saat SDA bensin semakin menipis atau habis karena jumlah kendaraan yang terus meningkat.

Dengan semakin bertambahnya jumlah kendaraan yang melonjak, permintaan akan bahan bakar bensin juga terus meningkat, bahkan bisa habis apabila digunakan secara berkelanjutan. Seperti yang kita ketahui, bensin dan solar merupakan Sumber Daya Alam yang tidak dapat diperbarui. Maka dari itu, diperlukan opsi bahan bakar alternatif yang mampu menggantikan peran bensin dengan efektif. Bahan bakar alternatif ini akan menjadi pilihan yang lebih menguntungkan jika juga bersifat ramah lingkungan. Beberapa contoh bahan bakar alternatif berikut dapat dijadikan pengganti untuk bahan bakar fosil.

Etanol

Bensin dengan Etanol. Sumber: https://auto.howstuffworks.com/

Nama etanol mengacu pada sejenis alkohol yang biasanya ditemukan dalam minuman, tetapi dalam konteks ini, etanol telah dicampurkan dengan bensin. Etanol dihasilkan melalui proses fermentasi alami dari gula yang berasal dari tanaman. Proses ini melibatkan penggunaan ragi, distilasi, dan pengeringan. Ketika etanol dicampurkan dengan bensin, ini dapat menghasilkan oksidasi bahan bakar yang lebih efisien dan mengurangi emisi. Faktor ini menjadikan etanol sebagai pilihan energi alternatif yang berpotensi untuk mengurangi polusi udara.

Metana Biomassa

Biomassa. Sumber: https://mancoed.co.uk/

Bahan bakar ini sampai sekarang masih dalam tahap penelitian dan pengembangan. Sebagian besar metana dari biomassa dihasilkan melalui proses fermentasi bahan organik seperti pengolahan limbah makanan, sampah, lumpur limbah, serta bubuk kopi atau teh. Sayangnya, produksi metana dalam jumlah besar terbatas, sehingga penggunaannya umumnya terbatas pada pemanas di rumah. Inilah yang menjadi penyebab mengapa bahan bakar ini belum ditemukan penggunaannya untuk kendaraan secara efektif.

Baca Juga



Hidrogen

Bahan Bakar Hidrogen. Sumber: https://www.popularmechanics.com/

Saat ini, hidrogen memiliki potensi untuk digunakan sebagai bahan bakar dalam kendaraan. Bahkan, hasil pembakarannya menunjukkan peningkatan kinerja dan mampu meningkatkan efisiensi mesin. Namun, diperlukan uji coba lebih lanjut untuk memastikan performanya. Para pakar sementara ini berpendapat bahwa kualitas hidrogen memiliki keunggulan yang lebih baik daripada bensin. Saat terjadi proses pembakaran, hidrogen hanya memerlukan suhu pengapian yang rendah. Hal ini memiliki dampak signifikan terhadap pengurangan jumlah polutan dengan kadar yang jauh lebih rendah.

Bensin Sintetis

Bensin Sintetis. Sumber: https://www.parkers.co.uk/

Selanjutnya ada bensin sintetis. Mungkin Anda belum familiar dengan alternatif bahan bakar yang satu ini padahal bensin sintetis sudah ada dan diproduksi sejak 100 tahun silam.  Tepatnya diproduksi sejak tahun 1919. Bahan bakar alternatif yang satu ini sering digunakan untuk mesin tempur semasa perang Dunia II. 

Yang menjadikan bahan bakar alternatif bensin sintetis istimewa karena zatnya terbuat dari suhu gas karbondioksida yang kemudian dikonversi menjadi bahan bakar cair melalui proses elektrifikasi. Pembuatannya menggunakan listrik dan sumber terbaru dan prospeknya begitu menjanjikan. Sayangnya, bensin sintetis yang satu ini hanya dihasilkan dalam jumlah sedikit. Tentunya hal tersebut tidak sepadan dengan prosesnya yang panjang dan biayanya besar.

Baca Juga



CNG atau Compressed Natural Gas

Compressed Natural Gas. Sumber: https://www.farmanddairy.com/

Compressed Natural Gas (CNG) masuk ke dalam salah satu deretan bahan bakar pengganti bensin. Pada dasarnya, gas ini dibentuk dari metana yang telah disimpan dengan tekanan sangat tinggi.  Pembakarannya yang lebih bersih, membuat CNG diklaim sangat cocok untuk bahan bakar pengganti terbaik.

Selain itu, gas ini juga lebih aman untuk diangkut dan ditangani. CNG pun dapat digunakan untuk membantu meningkatkan masa pakai oli pelumas engine kendaraan, lantaran lebih mudah bercampur dengan udara. Hebatnya lagi, CNG juga bisa menghasilkan karbon dioksida, nitrogen oksida, sulfur oksida, karbon monoksida, dan partikulat sangat rendah. Sayangnya, gas ini membutuhkan ruang yang lebih besar dibandingkan tangki biasanya. 

PowerPaste

Power Paste. Sumber: https://newatlas.com/

Energi alternatif yang satu ini masih terdengar asing di telinga masyarakat. Hal itu karena energi alternatif yang satu ini masih terbilang baru. Sesuai dengan namanya, energi alternatif yang satu ini sangat mirip dengan pasta gigi. PowerPaste muncul berdasarkan hasil riset dan penelitian yang dilakukan di Institut Fraunhofer untuk Teknologi Manufaktur dan Bahan Lanjutan IFAM yang basisnya ada di Dresden, Jerman.

Wujud dari PowerPaste mirip dengan cat akrilik bahkan sangat mirip dengan pasta gigi. Siapa sangka jika manfaat yang besar didapatkan temuan tersebut. Pasta yang satu ini dibuat dengan beberapa bahan kimia termasuk magnesium bubuk yang dicampurkan dengan hidrogen untuk membentuk magnesium hidrida. Setelah itu PowerPaste bercampur dengan air yang disimpan dalam tangki yang terpisah menghasilkan gas hidrogen. 

PowerPaste bisa disimpan dengan cukup aman di suhu kamar dan tetap bagus meski disimpan dalam suhu tinggi.  PowerPaste bisa tetap stabil meski suhunya 250 derajat celcius membuat pengguna kendaraan bisa parkir di cuaca cerah bahkan terik tanpa menimbulkan masalah untuk keamanan kendaraan.

Energi alternatif bahan bakar kendaraan pengganti bensin diatas bisa menjadi andalan di masa depan saat SDA bensin semakin menipis atau habis karena jumlah kendaraan yang terus meningkat. Untuk sekarang, alangkah baiknya jika kita Mencari Tahu cara untuk menghemat penggunaan energi fosil seperti menggunakan kendaraan umum atau sebagainya.

#zonaebt #sebarterbarukan #ebtheroes

Editor: Gabriel Angeline Farenita Kusuma Putri

Referensi

[1] Mengenal Alternatif Bahan Bakar Kendaraan Pengganti Bensin, Anda Harus Tahu!

[2] 5 Jenis Bahan Bakar Alternatif Sebagai Pengganti Bensin

[3] 7 Bahan Bakar Alternatif Selain Bensin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

2 Comment

  1. Wow, fantastic weblog format! How long have you been running a blog for?
    you make running a blog glance easy. The full glance of your website is
    excellent, let alone the content material! You can see similar here dobry sklep