Bursa Karbon: Pasar Sekunder Jual Beli Kredit Karbon

Peralatan menangkap emisi karbon. zonaebt.com
Peralatan menangkap emisi karbon. Sumber: pictures.reuters.com
  • Bursa karbon; pasar perdagangan izin emisi karbon.
  • Bertujuan mengurangi emisi gas rumah kaca.
  • EU ETS; bursa karbon terbesar di dunia

Perubahan iklim adalah masalah global yang mendesak dan selalu menjadi pusat perhatian dunia. Oleh karena itu, banyak upaya yang dilakukan pemerintah dan masyarakat untuk memerangi perubahan iklim. Salah satu solusi yang tengah diperjuangkan adalah melalui bursa karbon. Bursa karbon diharapkan dapat menjadi solusi masa depan dalam menghadapi pro dan kontra karbon, sekaligus mengatasi tantangan ekonomi dan lingkungan.

Artikel ini akan membahas secara mendalam tentang bursa karbon, bagaimana konsepnya bekerja, dampaknya dalam mengurangi emisi gas rumah kaca, dan mengapa pasar karbon seperti European Union Emissions Trading System (EU ETS) menjadi sangat penting dalam upaya memerangi perubahan iklim. Untuk itu, yuk, cari tahu lebih lanjut mengenai bursa karbon!

Bursa Karbon: Pengertian dan Mekanisme

Illustrasi Bursa Karbon. Sumber: emitennews.com

Bursa karbon adalah pasar di mana terjadi perdagangan izin emisi karbon atau kredit karbon. Tujuannya adalah mengurangi emisi gas rumah kaca yang bertanggung jawab pada pemanasan global dan perubahan iklim. Dalam bursa karbon, perusahaan dan negara-negara yang melakukan jual beli harus mengatur jumlah karbon yang boleh dilepaskan ke atmosfer.

Pemerintah atau badan regulasi mengeluarkan izin emisi kepada perusahaan untuk menghasilkan sejumlah tertentu emisi karbon atau gas rumah kaca yang dilepaskan ke atmosfer. Perusahaan yang berhasil mengurangi emisi di bawah batas izin, mereka dapat menjual izin yang tersisa kepada perusahaan lain yang melebihi batas izin. Dalam bursa karbon, terdapat mekanisme lain seperti proyek pengurangan emisi karbon yang dapat menghasilkan kredit karbon untuk diperdagangkan.

Baca juga



Hal ini menciptakan insentif kuat bagi perusahaan untuk mengurangi emisi mereka. Perusahaan yang berhasil mengurangi emisi di bawah batas izin, mereka dapat memperoleh pendapatan tambahan dengan menjual izin tersebut. Di sisi lain, perusahaan yang kesulitan dalam mengurangi emisi harus membeli izin tambahan sehingga menjadi beban ekonomi.

Konsep Bursa Karbon di Dunia

Konsep ini memungkinkan pasar karbon beroperasi mirip dengan pasar saham. Izin emisi karbon dapat diperdagangkan dan harga karbon dapat naik-turun sesuai dengan permintaan dan penawaran. Dengan demikian, bursa karbon menciptakan mekanisme pasar yang memungkinkan pengendalian emisi secara ekonomis dan efisien.

Tentunya terdengar asing di mana perizinan menghasilkan emisi karbon dan gas rumah kaca diperjualbelikan. Namun, langkah ini merupakan salah satu upaya dalam mengurangi emisi gas rumah kaca yang berdampak terhadap perubahan iklim. Dengan adanya izin dan batas maksimal menghasilkan emisi karbon bagi perusahaan, maka perusahaan akan berusaha menekan angka emisi karbon dalam produksinya.

Selain berfokus pada pemenuhan hak-hak mereka, perusahaan juga menekan angka dalam menghasilkan emisi karbon untuk mendapatkan untung dengan menjual sisa perizinannya terhadap perusahaan lain yang membutuhkan.

Terdapat beberapa bursa karbon di seluruh dunia, baik yang beroperasi pada tingkat nasional, regional, maupun internasional. Salah satu bursa karbon internasional yang terkenal keberhasilannya adalah Sistem Perdagangan Emisi Uni Eropa (EU ETS), yang mencakup negara-negara anggota Uni Eropa.

European Union Emissions Trading System (EU ETS)

Illustration of EU ETS. Sumber: maritimecyprus.com

European Union Emissions Trading System atau Sistem Perdagangan Emisi Uni Eropa (EU ETS) merupakan salah satu upaya terbesar dan terkuat dalam menghadapi climate change (perubahan iklim). EU UTS telah beroperasi sejak 2005 dan bertujuan untuk mengurangi emisi gas rumah kaca dengan melibatkan perusahaan-perusahaan dan negara-negara anggota Uni Eropa.

EU ETS telah menjadi salah satu pasar karbon terbesar di dunia dengan nilai kapitalisasi mencapai triliunan rupiah. Hal tersebut didukung oleh fakta bahwa EU ETS mendominasi hingga 87 persen dari seluruh pasar karbon global.

EU ETS mengoperasikan cap and trade (mengatur dan perdagangan) di mana pemerintah menetapkan batas (cap) jumlah total emisi yang diizinkan dalam suatu periode. Batas ini kemudian dibagi menjadi izin-izin emisi karbon, yang diberikan kepada perusahaan-perusahaan dan instalasi-instalasi besar di seluruh Uni Eropa. Setiap izin ini mewakili hak untuk menghasilkan sejumlah tertentu emisi karbon. Apa yang menarik? Ternyata, izin-izin ini dapat diperdagangkan di pasar, seperti saham.

Dalam pasar karbon EU ETS, perusahaan dan negara bersaing dalam mengurangi jejak karbon hasil industri mereka dan menjual sisa izin karbon mereka ke perusahaan atau negara lain yang membutuhkannya. Upaya-upaya yang mereka lakukan ini menjadi suatu hal yang inovatif dalam mengurangi emisi karbon dan mendorong terciptanya teknologi yang lebih jauh ramah lingkungan.

Dampak Positif Bursa Karbon EU ETS

Selain memberikan insentif untuk mengurangi emisi, EU ETS juga menciptakan stabilitas harga karbon. Semakin banyak perusahaan yang dapat menjual izin karbon mereka, maka harga semakin stabil dan terjangkau di pasar. Ini merupakan hal penting karena harga yang stabil membuat perencanaan investasi dalam teknologi beremisi rendah menjadi lebih terprediksi.

EU ETS bukan hanya alat regulasi, tetapi juga mekanisme pasar yang memotivasi perusahaan untuk menjadi lebih hijau dan berkelanjutan. Ini adalah salah satu langkah konkret Uni Eropa dalam memerangi perubahan iklim, dan perannya terus meningkat seiring waktu. Dalam dunia yang semakin sadar akan pentingnya keberlanjutan, EU ETS adalah satu langkah penting menuju masa depan yang lebih bersih dan hijau bagi makhluk hidup.

Baca juga



Bursa karbon adalah alat inovatif yang memiliki potensi besar dalam mengatasi perubahan iklim. Dengan menciptakan insentif ekonomis bagi perusahaan dan negara untuk mengurangi emisi, bursa karbon menjadi salah satu solusi terpenting dalam upaya global untuk melawan perubahan iklim. Perusahaan yang berhasil mengurangi emisi karbon di bawah batas izin, dapat memperoleh pendapatan tambahan dengan menjual izin tersebut.

Di sisi lain, perusahaan yang kesulitan dalam mengurangi emisi karbon harus membeli izin tambahan sehingga menjadi beban ekonomi. Dengan alasan tersebut, perusahaan-perusahaan berlomba-lomba untuk menciptakan teknologi yang lebih canggih dan ramah lingkungan untuk menekan angka gas rumah kaca yang mereka hasilkan.

Pasar karbon seperti EU ETS menunjukkan bahwa melalui mekanisme pasar yang bijak, Sobat EBT Heroes dapat bergerak menuju masa depan yang lebih bersih, hijau, dan berkelanjutan. Dengan artikel ini, Sobat EBT Heroes menjadi makin tahu Indonesia tentang bagaimana bursa karbon dapat menjadi alat penting dalam upaya global untuk melawan perubahan iklim dan mendorong keberlanjutan.

#zonaebt #sebarterbarukan #ebtheroes

Editor: Tika Sari Safitri

Referensi

[1] Bisnis Perdagangan Karbon

[2] Apa Itu Bursa Karbon yang Mau Dibuka di RI? Pasar buat Jualan Polusi?

[3] Sistem Perdagangan Emisi UE (EU ETS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1 Comment