Penggunaan Meteran EXIM Untuk Pasang PLTS Atap

PLTS Atap yang Dipasang dengan Meteran EXIM
  • Upaya penghematan pemasangan panel surya dengan meteran EXIM.
  • Cara mengecek kondisi atap guna pemasangan panel surya.
  • Sistem kerja meteran EXIM di panel surya.

Di zaman sekarang, pemasangan PLTS sudah merajalela. Dengan adanya terbitan Peraturan Menteri ESDM atau Energi dan Sumber Daya Mineral mengenai PLTS atap berharap masyarakat Indonesia untuk memasang PLTS atap. Panel surya yang dapat menghasilkan listrik diekspor ke Perusahaan Listrik Negara (PLN) menggunakan meteran EXIM bila ada kelebihan energi.

Dari waktu ke waktu, teknologi makin berkembang yang menjadikan harga panel surya makin murah dan pastinya makin canggih. Oleh karena itulah, masyarakat tertarik untuk menggunakan panel surya di atap atau PLTS atap di rumah. Rumah yang memiliki panel surya dapat menghasilkan listrik guna untuk kebutuhan sendiri.

Baca juga:



Sistem panel surya atap dengan menggunakan meteran EXIM dinilai menjadi salah satu upaya untuk berhemat dari biaya listrik yang memanfaatkan atap rumah. Sebelumnya atap rumah hanya berfungsi untuk melindungi pemilik rumah dari sinar matahari. Jika sudah pemasangan panel surya, atap sekarang dapat memproduksi listrik secara mandiri.

Meteran EXIM atau biasa disebut net metering merupakan suatu sistem layanan yang diciptakan oleh PLN dengan tujuan untuk kebutuhan listrik rumah tangga. Alurnya ialah energi listrik yang berasal dari panel surya akan dikirimkan ke jaringan distribusi PLN yang berada di area itu. Penggunaan meteren EXIM di Indonesia sudah mendapat perhatian dari pemerintah dan PLN sendiri.

Dengan adanya pemasangan panel surya, sinar matahari yang akan ditangkap oleh panel surya akan diubah menjadi energi listrik melalui koneksi jaringan PLN yang  bisa digunakan oleh penghuni rumah. Dengan itu, pemilik rumah yang ingin memasang panel surya di rumah harus mendaftar menjadi pelanggan PLN.

Baca juga:



Lalu, terdapat cara untuk memeriksa kondiri rumah yang akan dipasangkan panel surya. Pertama, dilihat dari bagian atap yang akan dipasang panel surya dan posisinya tidak ada yang menghalangi permukaan seperti bayangan di siang harinya. Kedua, pemasangan panel surya akan lebih mudah apabila atapnya berposisi datar.

Ketiga, apabila atap posisinya miring, panel surya akan lebih optimal jika berarah utara ataupun selatan. Namun, apabila pemasangan mengarah ke utara atau selatan akan ditambahkan konstruksi penyangga panel dengan tujuan supaya kinerjanya menjadi optimal. Kelima, terlihat kondisi struktur atap yang kuat guna menahan beban tambahan panel surya.

Pengguna panel surya dengan menambah pemasangan meteran EXIM guna untuk ekspor serta impor listrik ke PLN dengan mengurus perizinan terlebih dahulu. Meteran EXIM ini berguna mengukur kelebihan energi listrik yang nantinya akan masuk ke jaringan PLN. Tak hanya itu, meteran EXIM juga untuk menghitung penggunaan energi listrik PLN saat panel surya ini sedang tidak memproduksi listrik di malam hari atau kondisi hujan.

Lalu, bagaimana cara kerja meteran EXIM? PLN memasang kWh meter khusus yang mana terdapat sebutan yaitu meteran EXIM pada sistem PLTS atap yang bertugas mencatat besar kapasitas daya yang akan diekspor penghuni rumah keepada PLN. Besar dari selisihnya kelebihan listrik pada panel surya akan menjadi catatan PLN.

Cara kerja secara sederhana yaitu panel surya ini diproduksi di siang hari dan kondisi cerah. Hasil produksinya akan dikonsumsi oleh penghuni rumah. Jika terdapat kelebihan daya, listrik akan dikirim ke jaringan PLN sebagai tabungan energi listrik.

Pentingnya menggunakan meteran EXIM untuk mengetahui perhitungan tagihan listrik. Nilai tarif yang penghuni rumah kirim ke PLN mencapai angka 65 persen dari harga listrik yang dibeli dari PLN. Semua hasil rekap biaya jual beli listrik ke PLN terlihat di tagihan PLN akhir bulan yang dimiliki masing-masing pelanggan.

Editor: Riana Nurhasanah

Referensi:

PLTS Atap dengan Meteran Exim, Hematnya Double!

Cara Mengajukan KWH Exim ke PLN untuk Memasang PLTS Atap

SEGALA HAL YANG PERLU ANDA TAHU TENTANG METER EXIM

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *