Keren!! Blibli Perkuat Tujuan Bisnis Berkelanjutan

  • CEO dan Co-Founder Blibli Kusomo Martanto mengatakan Blibli akan focus tanpa henti pada bisnis berkelanjutan dengan meningkatkan kualitas dan pengalaman berbelanja yang seamless dengan meningkatkan fitur dan layanan yang relevan melalui ekosistem yang terintegrasi.
  • Blibli berkomitmen mendukung upaya pemerintah dalam menciptakan Indonesia yang lebih berkelanjutan dengan menerapkan prinsip ESG (Environment, Social, Governance) di setiap operasional yang dilakukan.
  • Blibli resmi memperkenalkan e-bike ramah lingkungan yang akan mendukung kegiatan operasional perusahaan.

CEO dan Co-Founder Blibli Kusomo Martanto mengatakan Blibli akan focus tanpa henti pada bisnis berkelanjutan dengan meningkatkan kualitas dan pengalaman berbelanja yang seamless dengan meningkatkan fitur dan layanan yang relevan melalui ekosistem yang terintegrasi.

Memahami hal tersebut, sebagai e-commerce yang konsisten menjalankan sustainable business, Blibli berkomitmen mendukung upaya pemerintah dalam menciptakan Indonesia yang lebih berkelanjutan dengan menerapkan prinsip ESG (Environment, Social, Governance) di setiap operasional yang dilakukan.

“Kami mengapresiasi kepercayaan dan dukungan pelanggan, termasuk mitra seller, brand dan business partner, pemerintah serta media. Pencapaian hari ini tidak membuat kami berpuas diri, melainkan jadi motivasi untuk terus relevan, berdaya saing dan memberikan solusi inovatif,” ungkap Kusumo, dalam keterangan tertulisnya, Selasa, 26 Juli 2022.

Baca juga :



Lisa Widodo, COO dan Co-founder Blibli menjelaskan di gudang Blibli Bekasi (21/07/2022), pihaknya telah menjalankan kegiatan logistik yang ramah lingkungan melalui desain warehouse yang hemat listrik, penggunaan e-forklift, pengelolaan air secara efisien dengan rain water tank, serta pemanfaatan limbah kardus yang didaur ulang menjadi wrapping paper.

Menurut Kusomo, selama sebelas tahun meramaikan industry digital Indonesia, Blibli terus mengembangkan kapabilitas dan kapasitas layanan agar terus relevan bagi kebutuhan pelanggan yang dinamis dari waktu ke waktu.

Sebagai perusahaan teknologi, kami bekerja berdampingan dengan perubahan, sehingga, kecepatan beradaptasi dan menjaga relevansi bisnis adalah etos kerja yang kami terapkan dalam mengembangkan Blibli,” tutur Kusumo.
 
Hadirkan kualitas, inovasi dan kolaborasi, Blibli fokus pada solusi omnichannel yang komprehensif di berbagai kategori produk mulai dari groceries hingga consumer electronics. Ekosistem Blibli semakin lengkap lewat sinergi bersama PT Supra Boga Lestari-supermarket premium Ranch Market dan Farmers Market.

Baca juga :



Lisa Widodo menegaskan komitmennya sebagai sustainable e-commerce dengan prinsip ESG, Blibli resmi memperkenalkan e-bike ramah lingkungan yang akan mendukung kegiatan operasional perusahaan. Penyediaan e-bike ini sendiri merupakan hasil kerja sama antara Blibli dengan Smoot Motor Indonesia, pionir motor listrik tanpa cas di Indonesia.

“Dengan kolaborasi ini, kami berharap dapat bersama-sama memberi dampak berkelanjutan terhadap lingkungan. Sebagai omnichannel commerce dengan prinsip sustainable business, Blibli berkomitmen untuk mengimplementasi paham ESG di setiap operasional perusahaan sekaligus memperkuat operational excellence kami,” ujar Lisa.

Referensi :

[1] Langkah Strategis Blibli Perkuat Tujuan Bisnis Berkelanjutan

[2] Blibli Perkuat Ekosistem Terintegrasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

3 Comment