Hebat! PLTB dan PLTS akan Hadir di Bantaeng

  • Dua perusahaan energi skala nasional melakukan perjanjian kerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Bantaeng.
  • Pihak Binatek telah melakukan studi kelayakan terkait dengan rencana pengembangan PLTB dan PLTS.
  • Adapun estimasi anggaran yang dibutuhkan mencapai USD 200 juta atau setara Rp.2,8 triliun.

Dua perusahaan energi skala nasional melakukan perjanjian kerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Bantaeng.

Kegiatan tersebut diadakan di Studio Mall Pelayanan Publik (MPP), Rabu (6/7/2022).

Direktur Utama PT Binatek Reka Energy, Erwin Jahja dalam kesempatan itu, mengatakan pihak Binatek telah melakukan studi kelayakan terkait dengan rencana pengembangan PLTB dan PLTS. Beliau menyebutkan, untuk tahap ini PT Binatek akan fokus untuk mengembangkan PLTS di Kawasan Pa’jukukang.

“Ada beberapa projek yang akan kita develop di Bantaeng. Tetapi kita akan fokus untuk pengembangan PLTS ini,” ujar beliau.

Baca juga :



Sedangkan untuk pengembangan PLTB, pihaknya mengajak Pemkab Bantaeng untuk bekerja sama dengan PT Binatek melakukan koordinasi dengan Kementerian dan PT PLN. PT Binatek berharap proyek ini bisa segera direalisasikan secepat mungkin.

Menurut pak Erwin , pasokan energi listrik ini nantinya akan dijual kepada setiap tenant yang ada di Kawasan Industri Bantaeng.

Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin turut bertanda tangan dalam perjanjian kerja sama ini. Selain Bupati Bantaeng, dua pihak lainnya yang bertanda tangan adalah Direktur Utama PT Binatek Reka Energy, Erwin Jahja serta Assosiaction PT Pasifik Jaya Utama, Muhammad Tugeur Arijayo.

Seperti diberitakan sebelumnya, Kabupaten Bantaeng diproyeksikan akan memiliki Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB). Uniknya, kincir dari pembangkit dibangun di Kawasan perairan laut Bantaeng .

Baca juga :



Adapun estimasi anggaran yang dibutuhkan mencapai USD 200 juta atau setara Rp.2,8 triliun. Selain PLTB, kedua perusahaan ini berencana juga untuk membangun PLTS di Kawasan Industri Bantaeng.

Bupati Bantaeng, menyambut baik rencana kedua perusahaan itu. Beliau menyebutkan , jika terlaksana dengan baik rencana ini adalah yang pertama di Indonesia.

Bupati Bantaeng ini meminta agar kedua perusahaan ini menyusun daftar list kebutuhan perizinan untuk proyek-proyek tersebut. Beliau mengungkapkan akan ikut membangun komunikasi dengan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dan pemerintah pusat untuk kegiatan itu.

Referensi :

[1] PLTB dan PLTS Bakal Hadir di Bantaeng

[2] Bantaeng Bakal Punya PLTB and PLTS, Anggaran Dibutuhkan Rp2,8 triliun

Editor : Muhammad Fhandra Hardiyon

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *