Half Cell Photovoltaic Module, Apa Itu?

  • Half cell module merupakan salah satu teknik rekayasa manufaktur modul PV.
  • Half cell module memungkinkan jumlah cell yang lebih banyak dalam 1 modul.
  • Benefit utama half cell module adalah ketahanannya akan rugi rugi bayangan.

Teknologi sel surya half cell merupakan desain baru yang memiliki performansi lebih baik yang diterapkan pada sel surya silikon bermaterial kristal konvensional. Teknologi ini menjanjikan dapat mengurangi rugi rugi daya dalam modul PV standar, memungkinkan panel surya dan sistem PV, secara umum, berkinerja lebih baik.

Modul half cell bukanlah teknologi yang dikembangkan dengan komponen kimia baru dan inovatif yang ditambahkan ke sel. Sebenarnya, teknologi half cell didasarkan pada sel surya silikon kristal (c-Si) tradisional, dengan rekayasa manufaktur yaitu memotong ukuran cell konvensional menjadi setengahnya.

Gambar 1. Struktur Half Cell Module

Proses rekayasa manufaktur tersebut disebut dengan proses “cleaving” dan diterapkan pada sel monokristalin dan polikristalin. Dalam proses pemotongan cell, digunakan teknologi laser berteknologi tinggi untuk memotong sel menjadi dua, dengan mempertahankan tegangan yang sama namun menghasilkan arus yang jumlahnya hanya separuh dari biasanya.

Baca Juga :



Karena teknologi ini didasarkan hanya pada pemotongan kristal konvensional, hal ini berarti bahwa efisiensi konversi untuk half cell secara teoritis sama dengan sel c-Si tradisional, tanpa mengurangi benefit lainnya yang melekat pada panel kristalin.

Panel sel surya half cell mengalokasikan dua kali sel di area yang sama dari modul biasa. Hal ini, dapat diartikan bahwa terdapat 2 kali susunan sel yang lebih banyak dalam 1 modul. Namun, hal ini sesungguhnya tidak berpengaruh pada ukuran cell, dikarenakan lebar cell yang juga setengah dari ukuran konvensional.

Gambar 2. Panel Surya Half Cell yang Lebih Tahan Shading

Umumnya, modul dengan 60 sel surya mencakup tiga substring dari 20 sel secara seri. Modul half cell yang setara memiliki 120 sel surya, dibagi menjadi enam substring dari 20 sel. Setiap sisi panel surya half cell memiliki tiga substring secara paralel, dengan kedua sisi juga terhubung secara paralel. Selain itu, ada satu dioda bypass per pasangan substring, untuk memprevensi loss eksesif saat terkena bayangan.

Baca Juga :



Panel surya half cell bekerja dengan cara yang sama dengan panel surya utuh, namun di dalamnya terdapat beberapa substring tambahan. Dikarenakan hal tersebut, serta nilai tegangan yang tetap namun arus yang hana setengah, maka pada saat panel susrya terkena efek bayangan, maka panel half cell memiliki resiliensi yang lebih baik dengan loss yang lebih kecil.

Refrensi :

[1] Half-Cut Solar Panels: Pros & Cons | Worth Your Investment?

Editor : Muhammad Fhandra Hardiyon

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *