Jepang Manfaatkan Angin Topan untuk Turbin

  • Jepang sendiri dalam setahun bisa mengalami rata-rata kurang lebih 26 kali topan.
  • Perusahaan rintisan di Jepang yang bernama Challenergy berusaha memanfaatkan angin topan sebagai sumber energi potensial bagi turbin.
  • Pemerintah Jepang baru mencoba memanfaatkan angin sebagai energi terbarukan sekitar beberapa tahun terakhir ini.

Angin topan seringkali dianggap sebagai sebuah bencana bagi kebanyakan negara bukan? sebab angin topan dianggap bisa menghancurkan sebagian besar wilayahnya. Salah satunya adalah Jepang, di Jepang sendiri dalam setahun bisa mengalami rata-rata kurang lebih 26 kali topan. Oleh karena itu, salah satu perusahaan rintisan di Jepang yang bernama Challenergy berusaha memanfaatkan angin topan sebagai sumber energi potensial bagi turbin.

Baca juga :



Perusahaan Challenergy sendiri didirikan tiga tahun yang lalu setelah adanya bencana nuklir Fukushima pada tahun 2011. Pendiri perusahaan Challenergy Atsushi Shimizu mengatakan salah satu tujuannya mengubah angin topan menjadi sumber energi potensial adalah untuk mengubah topan yang semula dianggap sebagai bencana menjadi kekuatan. Di Jepang sendiri, kapasitas energi terbarukan yang ada sebagian besar berasal dari matahari. Pemerintah Jepang baru mencoba memanfaatkan angin sebagai energi terbarukan sekitar beberapa tahun terakhir ini.

Baca juga :



Jepang memanfaatkan angin topan untuk membuat kolaborasi antara kondisi alam dan teknologi. Baling-baling raksasa yang ada pada bilah turbin angin konvensional semakin rentan karena adanya kondisi siklon yang semakin besar seiring dengan kemajuan teknologi yang pesat. Bilah runcing yang ada pada turbin angin poros vertikal magnus Challenergy diganti dengan bilah tegak lurus dan akan berputar di sumbu horizontal menuju ke arah angin, yang dapat membuat struktur yang lebih kokoh sekaligus membantu menangkap energi secara langsung.

Perusahaan memulai demonstrasi Agustus lalu di Batanes, Filipina dengan menara 10 kilowatt. Upaya ini dilakukan untuk menggabungkan baterai penyimpanan dengan pembangkit listrik tenaga surya. Hal ini dimaksudkan agar dimasa depan pasokan listrik bisa stabil dan bahkan lebih stabil lagi didaerah tersebut nantinya.

Editor : Bunga Pertiwi

Referensi :

https://www.tagar.id/turbin-memanfaatkan-angin-topan-di-jepang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *